Jumat, 19 Oktober 2012

Tentang Windows 8

Setelah sekian lama akhirnya microsoft merilis OS versi terbarunya yaitu Windows 8. Berbeda dari Windows versi sebelumnya, Windows 8 yang kini telah diberikan pada developer ini dikatakan support baik desktop maupun tablet. Waw! Jika kamu fans Windows pastinya akan penasaran dengan Windows 8.
Berikut ada sejumlah pertanyaan yang barangkali juga menjadipertanyaan di benak Kamu tentang Windows 8. Silakan simak satu per satu jawaban dari pertanyaan tersebut sehingga saat Windows 8 resmi rilis untuk publik nanti, Kamu telah bisa mengoperasikannya
dengan mahir.

1. Apakah ada opsi yang memungkinkan booting langsung ke traditional Windows Desktop dan melewati proses yagn ada di Metro UI?
Jawab: Tidak ada. Tidak disediakan toggle resmi untuk melakukannya. Hal seperti itu hanya bisa dilakukan melalui sebuah registry hack. Ada sebuah aplikasi third-party non-official untuk me-nonaktif-kan Metro UI.


2. Seberapa baik solusi integrasi antivirus yang disediakan? Bagaimana tampilannya?
Jawab: Antivirus itu adalah bagian dari Windows Defender. Ada sebuah entry dalan Action Center yang terdapat dalam Control Panel:


Dan ini adalah tampilan aplikasi Windows Defender:





3. Bisakan Windows 8 kembali ke desain Windows model lama?
Jawab: secara resmi Windows 8 tidak menyediakannya. Namun Kamu bisa melakukannya dengan cara mencari hidden folders yang ada di file system. Jika Kamu men-nonaktif-kan Metro UI (pertanyaan #1) maka desain Windows model lama bisa dimunculkan.



4. Apa yang terjadi jika install Windows UI model lama?
Jawab: link ke aplikasi muncul sebagai new tile seperti pada Metro UI.



5. Apakah tiles itu bisa diatur sesuai keinginan?
Jawab: Dengan cara dragging. Tidak ada cara untuk melakukan grouping pada tiles itu.


6. Selain membuka aplikasi, apa lagi yang bisa dilakukan dari screen tile di Metro UI?
Jawab:
* memindah icon dengan cara dragging


* Klik kanan pada aplikasi yang ada di Microsoft Store akan memberikan opsi unpin dan uninstall. Di sejumlah kasus, tile bisa di-resize (diperkecil dan diperbesar ukurannya)


* Klik kanan pada app tile bisa memberikan fungsi unpin dan opsi tambahan yang berisi sejumlah opsi lain.





7. Apakah banyak bugs di Windows 8 ?
Jawab: ya (yiuuahh...)


8. Apakah masih bisa ditemukan Windows Registry Windows 8?
Jawab: Karena registry hacks masih bisa dilakukan, itu berarti masih ada Windows Registry di Windows 8.



9. Jika tidak ada lagu Start menu, lalu apa fungsi Start button di Windows 8?
Jawab: Fungsi Start button di Windows 8 ada dua:
- Dengan meletakkan pointer pada Start button di sudut kiri bawah maka akan muncul screen ini:


- Klik pada Start button akan memberikan opsi untuk berpindah antara classic desktop dan Metro UI tiles screen.


10. Sudah bisakan virtualisasi Windows 8?
Jawab: Sejauh ini virtualisasi Windows 8 hanya bisa dijalankan saat dijalankan pada VirtualBox. Untuk bisa melakukannya, ikuti langkah ini:

Catatan! PC harus telah support hardware virtualization.
- Download dan install VirtualBox.
- Download Windows 8 ISO di sini. Sejauh ini sudah dites menggunakan 32-bit ISO.
- Buatlah sebuah VirtualBox baru. Namai sembarang dengan tetap memilihi Windows 7 sebagai OS type-nya.
- Di Motherboard tab di bawah System, centang ‘Enable IO APIC’
- Di Processor tab di bawah System, centang ‘Enable PAE/NX’
- Di Acceleration tab di bawah System, centang ‘Enable VT-x/AMD-V’ dan ‘Enable Nested Paging’.
- Di Video tab di bawah Display, centang ‘Enable 2D acceleration’
- Jangan lupa jalankan file Windows 8 .ISO file yang telah Kamu isntall. Virtualisasi Windows 8 siap dijalankan.


11. Apakah Windows 8 lebih cepat atau lebih lambat dari Windows 7?
Jawab: belum bisa dipastikan karena yang diujicoba ini adalah early build yang bahkan belum memasuki versi beta. Namun jika dilihat dalam system resources, Windows 8 jauh lebih ringan dibanding Windows 7.



12. Apa yang terjadi pada Metro UI jika menjalankan aplikasi model lama?
Jawab: saat klik di aplikasi, akan muncul transisi ke classic desktop, kemudian aplikasi baru bisa dijalankan. Saat ini fungsi semacam itu masih belum berjalan mulus.


13. Apakah Windows Activation masih muncul?
Jawab: Tidak diperlukan key untuk Windows 8 versi developer build, namun masih ada Windows Activation.


Nah, itulah 13 fakta dasar yang perlu Kamu ketahui tentang Windows 8. Untuk bisa memilikinya, Kamu harus sabar sampai Microsoft merilis Windows 8 untuk publik. Kapan? tenang aja... tunggu saja informasi terbaru tentang Windows 8 di VeroMons.blogspot.com.

Namun buat mengobati kerinduan akan pecinta Windows, sekarang VeroMania bisa menikmati Windows 8 ini dalam Windows 7 tentunya dalam bentuk theme. Theme Windows 8 ini sebenarnya diciptakan dari berbagai macam designer-designer deviantart. Nah... buat download theme Windows 8 masuk saja ke situs resminya --> http://windows7themes.net/windows-8-themes

iphone 5


Apa saja yang ditawarkan di produk besutan Apple terbaru ini ? Mari kita bahas satu persatu secara singkat:
1. Semua desainnya baru
Idealnya, semua produk baru haruslah mempunyai bentuk yang berbeda dengan generasi sebelumnya, selain untuk membedakan antara produk yang terbaru dengan yang lama, juga untuk menarik perhatian. iPhone 5 datang dengan desain yang (menurut Apple) semuanya baru. Hal-hal yang baru dari segi desain diantaranya adalah : layar yang besar, chip yang lebih cepat daripada sebelumnya, mendukung teknologi wireless yang sangat cepat, kamera yang mencapai 8 MP yang ditanam di dalam gadget tersebut, hal ini menunjukkan betapa tipis dan ringannya kamera yang dibenamkan tersebut. Apple mengklaim bahwa iPhone 5 ini adalah telepon seluler paling tipis yang pernah dibuatnya.
2. Brilliant 4 inch retina display
Layar berukuran 4 inci ini menawarkan kenyamanan bagi mata untuk melihat dan menjelajahinya. Fitur ini membuatnya "lebih hidup". Tampil pada ukuran 326 pixel per inci yang memiliki kepadatan yang sangat tinggi membuat mata anda terasa lebih nyaman ketika sedang menggunakannya. Di dalam ini memiliki saturasi warna 44% lebih besar dari produk sebelumnya. Jadi dengan iPhone 5, game yang Anda mainkan, tulisan yang Anda baca, gambar yang Anda lihat, dan aplikasi yang Anda sukai akan terlihat dan merasa sangat hidup. Dalam masalah hiburan, iPhone 5 memungkinkan Anda menonton video widescreen HD dengan maksimal.
3. Ultrafast Wireless
Mendukung teknologi wireless mutakhir, membuat iPhone 5 ini terhubung ke dalam lebih banyak jaringan di seluruh dunia. iPhone 5 ini memiliki kecepatan yang sangat tinggi ketika digunakan untuk browsing/menjelajah dan download/mengunduh.
4. Chip yang lebih bertenaga
Didukung oleh chip jenis A6 membuat iPhone 5 lebih bertenaga dibandingkan dengan generasi sebelumnya. Performansi CPU ini diklaim 2x lebih cepat dibandingkan dengan chip A5. Meskipun tenaga yang dikeluarkannya lebih besar, tetapi hal ini tidak memboroskan baterai.
Itulah sekilas tentang fitur-fitur yang ada di iPhone 5. Semoga bagi yang belum mengetahuinya bisa menambah sedikit wawasan tentang produk Apple terbaru.
Semoga bermanfaat...

Download smadav 9.1 terbaru

Saat ini tersedia Smadav Revisi Terbaru, yaitu Smadav 9.1, ini merupakan revisi terbaru saat ini. Smadav 2012 Rev. 9.1 diupdate pada tanggal 09 Oktober 2012 (belum ada update terbaru lainnya), informasi update terbaru, silakan lihat di Smadav Terbaru.

Silakan klik salah satu link atau tombol download yang tersedia di bawah ini untuk mendownload Smadav.
  • Download Smadav
  • Download Smadav 9.1
Agar proses download dapat berlangsung dengan cepat, gunakan Download Manager seperti: IDM (Internet Download Manager).